Find Us On Social Media :
Vaksinasi Covid-19 di Banjarmasin (Smart FM Banjarmasin / Juma)

Kejar Target Vaksinasi Banjarmasin Demi Bebas dari PPKM Level IV

Jumahudin - Rabu, 22 September 2021 | 13:50 WIB

 

Banjarmasin, Sonora.ID - Presentase capaian vaksinasi Covid-19 kota Banjarmasin yang masih di bawah angka 50 persen, menjadi catatan tersendiri bagi Pemerintah Kota.

Pasalnya, akibat hal itu, Kota Banjarmasin lagi-lagi berada pada PPKM level IV untuk daerah luar Jawa-Bali.

Karena selain tiga indikator sebelumnya, Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN) sekarang ini memuat persentase vaksinasi jadi penentu level PPKM.

Baca Juga: Alumni Akabri 98 Kalsel Gelar Serbuan Vaksin, 2.000 Dosis Disiapkan

Kondisi ini pun diakui oleh Kepala Dinas Kesehatan Banjarmasin, Machli Riyadi. Dimana capaian vaksinasi sekarang baru di angka 43,64 persen.

"Secara kumulatif. Capaian vaksin satu di Banjarmasin 43 persen. Dan ini datanya terus berubah," ucapnya, saat dikonfirmasi Smart FM Banjarmasin.

Machli mengklaim, untuk mengejar target tersebut, pihaknya akan meningkatkan target sasaran penerima vaksin dalam sehari di setiap puskesmas.

Jika sebelumnya target sasaran hanya 100 orang per hari di setiap puskesmas, maka sekarang ditingkatkan menjadi dua kali lipat, yakni 200 orang per hari.