Sonora.ID - Kemajuan teknologi yang pesat saat ini selalu dianggap membawa kemudahan dibandingkan dengan era tahun 1950-an. Pasalnya, kemajuan teknologi ini membuat segala hal menjadi mudah untuk diakses, sehingga kehidupan pun terasa sangat simpel dan cepat.
Selain itu, media pun terlalu sering dalam meliput kemajuan teknologi yang memiliki dampak positif pada kehidupan masyarakat tanpa menyadari bahwa terdapat juga dampak negatif yang mengintai.
Ini selaras dengan perkataan dari Daniel V. Lie, Global Chief Executive, ketika hadir pada program Smart Digitalk yang ditayangkan melalui YouTube Smart FM (13/10).
Berdasarkan perkataan Daniel, kemajuan teknologi akan berdampak sangat negatif dan menyebabkan suatu bencana jika tidak dikelola dengan baik.
ia juga menambahkan bahwa dampak negatif dari teknologi akan jauh lebih berbahaya dibandingkan bencana apapun. Ini didasari dengan perkembangan teknologi yang terjadi secara terus-menerus tanpa henti, sehingga dampak negatif yang diciptakan pun tidak akan berhenti.
Sangat berbeda dengan bencana alam yang memiliki periode dan tidak selalu terjadi di setiap tahunnya.
Baca Juga: 3 Alasan Mengapa Generasi Milenial Takut Komitmen, Trust Issue Salah Satunya!