Sonora.ID - Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki suhu relatif panas.
Namun meski cukup membuat masyarakatnya kegerahan, kita harus tetap bersyukur dengan suhu udara di Indonesia.
Sebab, suhu panas di Indonesia masih belum seberapanya dengan tempat-tempat di belahan dunia ini.
Bahkan, salah satu tempat terpanas di dunia ini ada yang mencapai 70 derajat celcius.
Bagaimana apa kamu bisa membayangkan?
Langsung saja yuk kita simak bersama 10 tempat yang diklaim terpanas di dunia.
Baca Juga: 4 Tempat Pemakaman Termewah di Indonesia, Satu Liang Kubur Ada yang Mencapai Rp 5 Miliar, Tertarik?
Death Valley, California, Amerika Serikat
Tempat ini sangat dikenal dengan suhu panasnya yang luar biasa.
Rekor pernah mencatatkan suhu di daerah Furnace Creek di Taman Nasional Death Valley, California.
Dimana tahun 1913 sampai mencapai 56,7 derajat celcius.
Bahkan pada tahun 2020 kemarin, suhu tertinggi tercatat 54,4 derajat celcius.
Tempat ini dijuluki sebagai tempat terkering di Amerika karena rata-rata suhu di sana mencapai 47 derajat celcius selama musim panas.
Baca Juga: Percaya atau Tidak? Ritual Sendang Songo Boyolali Bisa bantu Naikan Derajat Manusia