Find Us On Social Media :
Ryuki (Anime Boruto eps. 111)

Tanpa Disadari, Berikut 3 Musuh Boruto yang Mengecewakan

Rafi Caesar Bagaskara - Sabtu, 20 November 2021 | 18:10 WIB

Sonora.ID - Dalam anime Boruto, terdapat banyak sekali musuh.

Diantara musuh-musuh Boruto, ada yang kuat, lemah, dan bahkan jika dicermati ada yang sampai mengecewakan.

Lalu, siapa saja sih musuh-musuh di anime Boruto yang tanpa disadari penonton sangat mengecewakan? Berikut informasinya.

Ryuki

Ryuki dapat dibilang sebagai produk imitasinya dari Hidan dari organisasi Akatsuki  dalam anime Naruto.
Bagaimana tidak? Mulai dari desain fisiknya sampai kemampuan jutsu-jutsunya, semuanya tampak seperti Hidan.

Hanya saja, jutsu-jutsu hingga senjata yang Ryuki gunakan lebih buruk dari Hidan.

Baca Juga: 10 Kata-kata Mutiara Obito Anggota Akatsuki di Film Naruto

Kakou

Kelompok Ku adalah kelompok yang lumayan kuat dari Iwakagure.

Kekuatan kelompok ini sampai mengharuskan Tsuchikage ke tiga, yakni Onoki harus megorbankan nyawanya.

Hanya saja, dalam kelompok Ku ini terdapat personilnya yang lumayan mengecewakan, yakni Kakou.