Sonora.ID - Sekarang ini, menyimpan uang walaupun sedikit sangat terasa sangat sulit. Walaupun kita sudah berusaha untuk hemat, namun entah mengapa tabungan yang kita punya masih saja berkurang.
Dengan trik dan cara yang sesuai, sebenarnya kita bisa membuat rencana keuangan yang akan menguntungkan di masa depan nanti.
Menabung sebenarnya bisa di mana saja. Hal yang penting adalah komitmen dan disiplin untuk menyisihkan uang setiap bulan, atau bila perlu setiap hari.
Beberapa pengusaha dan jutawan dunia memiliki tips tersendiri dalam hal menabung. Ini lah tipsnya:
- Hindari Kartu Kredit
Menurut Mark Cuban (Pemilik Tim NBA Dallas Mavericks), kartu kredit merupakan salah satu alat pembayaran yang buruk. Hal ini dikarenakan, kartu tersebut memiliki suku bunga yang terlalu tinggi dan terlalu menguras penghasilan kita.
Salah satu penelitian yang ditulis dalam jurnal Marketing Letters menyatakan bahwa, seseorang dapat menghabiskan hingga 100 persen lebih banyak saat membayar menggunakan kartu kredit dan bersedia membayar dua kali lipat untuk suatu barang dibandingkan mereka yang membayar tunai.
- Investasi Diri Sendiri
Selain menabung, kita juga bisa berinvestasi, misalnya. Tujuan investasi ini adalah untuk mendapatkan penghasilan tambahan di luar penghasilan utama. Namun, menurut salah satu milyarder dunia, Tucker Hughes.
Investasi yang lebih penting dan menjanjikan adalah investasi kepada diri sendiri. Hal ini bisa kita lakukan dengan cara menambah pengetahuan dan kemampuan kita yang nantinya akan membantu dalam dunia kerja.
"Mengonsumsi pengetahuan layaknyai udara dan menempatkan belajar di atas segalanya akan menjamin pengembalian investasi yang besar—tidak peduli ke mana arah pasar saham berjalan,” ujarnya.
Baca Juga: Kekayaan Luar Biasa di Masa Depan, Ini 3 Shio Pintar Menabung dengan Penghasilan Besar!