Sonora.ID - Smart FM group of Kompas Gramedia (KG) Radio Network menyelenggarakan Smart Business Outlok 2022 secara virtual, Rabu (24/11/2022), menyoroti penguatan ekonomi digital di Era Next Normal.
Sebanyak 230 peserta ikut dalam acara ini, berasal dari pelaku usaha Indonesia, business enthusiast, start up, enterpreneur, mahasiswa, profesional dan masyarakat umum.
Sejalan dengan hal itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Sandiaga Uno yang turut hadir virtual dalam acara, menyampaikan semangat kebangkitan ekonomi.
Sandiaga mengatakan sektor komunikasi akan tumbuh pesat, karena pasar telekomunikasi akan meluncurkan jaringan 5G.
"Sektor Komunikasi akan tumbuh pesat, setidaknya 16 dari 60 pasar telekomunikasi akan meluncurkan jaringan internet 5G," kata Sandiaga
Apalagi Indonesia, kata Sandiaga, banyak destinasi wisata berkualitas yang infrastruktur jaringan internetnya belum jadi prioritas.
"Destinasi wisata berkualitas, tapi jaringan internetnya belum menjadi prioritas. Oleh karena itu mari kita bangun infrastruktur karena pemulihan ekonomi kita akan bergantung terhadap kemampuan kita menangkap peluang untuk menciptakan lapangan kerja," jelas Sandiaga
Kemenparekraf juga berupaya menciptakan talenta digital melalui beberapa program pelatihan dan pendampingan karena pembangunan infrastruktur sangat diperlukan, didukung oleh SDM bertalenta dan berdaya saing.
Baca Juga: Soal Ekonomi 2022, Sandiaga Uno: Satu Keharusan yaitu Jaringan Internet