Find Us On Social Media :
Erupsi Gunung Semeru (Twitter)

1 Orang Meninggal Dunia, 10 Orang Sulit Dievakuasi, dan 41 Korban Luka Bakar dalam Peristiwa Erupsi Gunung Semeru

Theresia Olivia Itran - Minggu, 5 Desember 2021 | 07:10 WIB

Sonora.ID - Wakil Bupati Lumajang, Indah Amperawati Masdar menyampaikan perkembangan sementara, dimana 1 orang dinyatakan meninggal dunia dalam peristiwa erupsi Gunung Semeru, tepatnya di daerah Curah Kobokan, Kabupaten Lumajang.

"Sampai saat ini masih proses evakuasi, mudah-mudahan yang sisa ini bisa segera terevakuasi, ada 1 orang yang meninggal dari Curah Kobokan dan akan segera dibawa mobil ambulans," jelas Indah dalam keterangan pers secara virtual, Sabtu malam (4/12/2021).
 
 
Indah mengungkapkan, dari sekitar 300 Kepala Keluarga (KK) di daerah Curah Kobokan, yang sudah berhasil mengungsi, 10 orang yang belum dapat evakuasi, dikarenakan akses jalan menuju lokasi yang tertutup material lumpur.
 
"Curah Kobokan disitu ada kurang lebih 300 KK, sebagian besar sudah mengungsi, kemudian tinggal beberapa orang yang sudah kita berhasil evakuasi, tetapi terakhir masih ada sekitar 10 orang yang masih belum bisa dievakuasi, karena lokasinya agak sulit. Evakuasi lamban karena mobil tidak bisa masuk ke lokasi, dikarenakan lumpur itu setinggi hampir sampai lutut kaki," katanya.
 
Baca Juga: Pandemi Mereda, Pemerintah Dorong Pengembangan Quality Tourism