Makassar, Sonora.ID - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) melakukan upaya penguatan forum umat beragama.
Sebagai mitra pemerintah, perannya dianggap penting dalam memetakan potensi dan mencegah terjadinya konflik sosial.
Kepala kesbangpol Makassar, Zainal Ibrahim menyampaikan hal itu dalam kegiatan diskusi di karebosi contotel hotel pada kamis (23/12/2021).
Dia menekankan perlunya toleransi di dalam kehidupan masyarakat. Hal itu untuk menjaga persatuan dan kesatuan antar umat beragama.
Baca Juga: Strategi Pertahankan Status Zero Konflik Antar Agama di Kota Palembang
"Deteksi dini terhadap hal hal bisa menimbulkan konflik sosial di masyakat dan gangguan keamanan, ketertiban di masyarakat dan kita libatkan masyarakat secara keseluruhan," ujarnya.
Selain itu, kasus kriminal dan konflik dimasyarakat menjadi perhatian. Pelibatan organisasi masyarakat dan dukungan dari pemerintah juga dibutuhkan untuk meredam terjadinya konflik sosial.
"Termasuk kriminal, kita kurangi tingkat kriminalitas yang ada, saling toleransi dan diharapkan memang kerjaan kita di kesbangpol lebih massif lagi,"
Baca Juga: FKUB Sanggau Gelar Dialog Bersama Ormas Menjaga Harmonisasi dan Kebhinekaan
"Seluruhnya ini harus ada dukungan tingkat bawa, apakah RT/Rw dan Lurah serta camat setempat," tambahnya.