Find Us On Social Media :
Ilustrasi Pesta Akhir Tahun (Freepik.com)

5 Tips Mudah Bikin Pesta Akhir Tahun di Rumah, Dijamin Seru!

Prameswari Sasmita - Senin, 27 Desember 2021 | 16:00 WIB

Sonora.ID - Tahun yang baru tinggal beberapa hitungan hari lagi, beberapa orang telah bersiap untuk merayakan penutupan tahun 2021 yang pasti tidak luput dari tantangan, rintangan, dan masalah, tetapi ada juga sukacita dan pencapaian yang luar biasa.

Meski tahun baru 2022 juga tidak bisa luput dari masalah dan tantangan, tetapi memulai tahun dengan energi dan pikiran yang positif agaknya akan membuat semuanya berjalan dengan lebih ringan.

Tak heran jika banyak orang yang saat ini sibuk untuk merancang pesta penutupan tahun 2021 dan pembukaan tahun 2022 yang akan datang.

Berikut ini adalah 5 tips mudah untuk membuat pesta akhir tahun di rumah, dijamin seru!

Siapkan jauh-jauh hari

Ketika kamu ingin mengadakan pesta dengan menyewa petugas BBQ atau DJ kamu mungkin bisa merencanakan pesta tersebut jauh-jauh hari.

Pasalnya, tahun baru menjadi momen banyak orang untuk mengadakan pesta atau kumpul bersama kerabat, sehingga pihak-pihak yang kamu inginkan untuk membantu pestamu pun berpotensi memiliki jadwal yang penuh.

Jangan sampai kamu gagal mengadakan pesta hanya karena kamu tidak sempat menghubungi petugas-petugas tersebut.

Persiapan yang matang akan melancarkan pestamu.

Baca Juga: Perayan Unik Natal Tak Terlupakan dari 3 Negara, Ada yang Mirip dengan Pesta Holloween