Find Us On Social Media :
Ilustrasi penis (Pixabay)

Banyak yang Bilang Pria Gemuk Punya Mr P Kecil, Mitos atau Fakta?

Muhamad Alpian - Minggu, 30 Januari 2022 | 09:05 WIB

Sonora.ID - Memiliki Mr P yang besar adalah dambaan sekaligus kebanggan tersendiri bagi setiap pria.

Bukan tanpa alasan ini karena Mr P yang dianggap sebagai simbol kejantanan.

Sehingga tak heran jika banyak pria yang merasa kurang percaya diri jika memiliki penis yang berukuran kecil.

Penis yang kecil menjadi sebuah masalah tersendiri bagi sebagian orang, bahkan beredar di masyarakat yang menyebutkan bahwa pria gemuk memiliki Mr P kecil.

Lantas apakah hal tersebut benar adanya atau hanya mitos belaka?

Mengutip Kompas.com, Dr. dr. Hudi Winarso, M.Kes., Sp.And dalam Buku Seksualitas Manusia: Masalah dan Solusi (2019) mengatakan bahwa kegemukan atau obesitas bisa menjadi salah satu penyebab mengapa pria memiliki penis berukuran kecil.

Baca Juga: WAJIB TAHU! Penis Ternyata Punya 8 Bentuk Berbeda Lho, Kamu Tipe Mana?

Ini karena sel lemak dari kegemukan yang bisa memproduksi bahan yang dapat menggangu produksi hormon dalam tubuh, termasuk testosteron jenis Dihydrotestosterone (DHT).

Hormon ini memiliki peranan penting dalam menentukan perkembangan organ reproduksi, yakni penis dan kantong zakar.

Selain itu, tumpukan lemak yang ada di dasar penis pun bisa menjadi penyebab mengapa penis terlihat seperti terbenam.