Find Us On Social Media :
Aktris senior yang kini menjadi politisi Nurul Arifin (kanan) bersama putri sulungnya, Maura Magnalia Widyaratri. Maura meninggal dunia dalam usia 28 tahun pada Selasa (25/1/2022).(Instagram Nurul Arifin) ()

Meninggal di Meja Makan, Begini Curhatan Pilu Maura Magnalia Datangi Sang Ibunda Sebelum Berpulang: Aku lelah!

Dita Tamara - Rabu, 26 Januari 2022 | 15:35 WIB

Sonora.ID - Maura Magnalia yang merupakan anak sulung dari Nurul Arifin dan Mayong Suryo Laksono, meninggal dunia pada usia 28 tahun.

Melansir dari Kompas.com, Maura menghembuskan nafas terakhirnya pada hari ini, Selasa (25/1/2022) pada pukul 05.37 WB.

Kabar duka ini disampaikan langsung oleh sang ibu di akun Instagram pribadinya.

"Gone to soon my angel Maura. Finally find your peace. Ibu, Bapak, dan Dimel will always miss you" tulis Nurul Arifin di akun Instagram-nya @na_nurularifin.

Sang ibu, Nurul Arifin sempat mengungkapkan bahwa putrinya terakhir kali masih ada di meja makan kala dirinya masuk ke kamar.

Dini hari, sang asisten rumah tangga (ART) menemukan Maura sudah dalam keadaan tidak bernyawa di meja makan.

Sebelum wafat, diketahui Maura Magnalia sempat curhat kepada sang ibunda, Nurul Arifin seperti dikutip dari tribunnews.com.

Baca Juga: Nagita Slavina Pakai Outer Menerawang Seharga Rp24 Juta Saat Liburan ke Bali, Netizen: Lebih Mahal dari Motorku

Dua hari sebelum meninggal, Nurul Arifin mengobrol di kamar mendiang sang anak.

"Kalau pesan terakhir sih, dua malam sebelum berpulang dia datang ke kamar saya," ujar Nurul Arifin di kawasan Cinere, Depok, Selasa (25/1/2022)