Find Us On Social Media :
Ilustrasi bertengkar di rumah (Brides)

Capek Terus Bertengkar selama di Rumah? Ini 4 Tips Feng Shui untuk Hindari Cekcok

Rizzah Aulifia - Jumat, 28 Januari 2022 | 11:35 WIB

Sonora.ID - Pandemi Covid-19 yang telah berjalan selama dua tahun ini menuntut kita untuk terus berada di rumah.

Berada di rumah sepanjang hari mungkin membuatmu sangat bosan, jenuh, dan akhirnya kamu malah dikelilingi energi negatif.

Semakin banyaknya energi negatif ternyata juga berdampak pada hubunganmu dengan orang-orang yang cenderung negatif pula.

Jika kamu merasa lelah untuk terus bertengkar dengan orang-orang rumah, Feng Shui memiliki 4 tips untuk menghindarinya.

1. Tambahkan percikan kuning di sekitar rumah

Kuning merupakan warna komunikasi. Menambahkan percikan kecil di area rumah dapat membantumu untuk meningkatkan komunikasi yang positif.

Kamu dapat melakukannya dengan sesederhana menambahkan selembar kertas kuning di laci atau buku di berbagai sudut ruangan di rumahmu.

2. Duduk bersebelahan saat kamu makan

Tempat kamu duduk dalam Feng Shui sangat berkaitan dengan seberapa baik kamu berkomunikasi. Saat makan, posisi terbaik adalah duduk bersebalahan.

Baca Juga: Tetap Melangkah Maju, Finansial 3 Shio Ini Bangkit Stabil setelah Imlek 2573, Cek Sekarang!