Sonora.ID - Masa-masa pandemi, ketika semua acara yang berpotensi menyebabkan kerumunan dilarang, banyak orang yang menggunakan kesempatan tersebut untuk menikah karena pernikahan intimate adalah mimpi dari kebanyakan anak muda.
Itulah sebabnya di media sosial banyak yang membagikan momen pertunangan bahkan pernikahan dengan pasangannya.
Salah satu hal penting yang menjadi perhatian pada saat ini meminang seorang perempuan adalah mempersiapkan cincin sebagai lambang untuk mengikat cinta tersebut.
Dalam fengshui, ternyata ada beberapa saran yang bisa dilakukan terkait dengan memilih cincin untuk tunangan.
Berikut ini adalah 3 tips pilih cincin tunangan ala fengshui.
Solitaire
Solitaire adalah cincin dengan mata tunggal atau tidak ada emas, berlian, atau mata lainnya di sekeliling cincin tersebut.
Cincin pertunangan solitaire berlian mungkin merupakan pilihan terbaik saat berkonsultasi dengan pakar fengshui, pasalnya cincin jenis ini menunjukkan bahwa sang penerima cincin adalah satu-satunya layaknya mata berlian tersebut.
Dalam fengshui jelas cincin mata satu ini cocok untuk cincin tunangan karena memang sederhana tetapi memiliki makna yang dalam.