Makassar, Sonora.ID - Wali Kota, Danny Pomanto menjalani CT scan di RSUD Daya pada kamis (10/2/2022).
Tindakan itu sesuai arahan tim medis usai dinyatakan terpapar covid 19. Hal itu untuk memastikan kondisi kesehatannya.
Sebelum diperiksa, Danny meminta doa agar tubuhnya tak ada masalah. Seperti dalam rekaman video yang diterima.
"Saya dianjurkan dokter melakukan pemeriksaan ct scan. Tentang saya doakan hasilnya baik agar kami segera pulih, terima kasih peduliki salamaki," ujarnya.
Baca Juga: Terpapar Covid-19, Kondisi Wali Kota Makassar Berangsur Membaik
Diketahui, CT scan merupakan kepanjangan computed tomography scan. Prosedur pemeriksaan yang menggunakan sinar-X dan sistem komputer khusus. Hal itu untuk memvisualisasikan hampir semua bagian tubuh.
Teknologi tersebut kini tersedia RSUD Daya. Layanan diperkenalkan dan diharapkan bisa juga dimanfaatkan masyarakat.
"Sebagai orang bertanggung jawab di kota ini kita punya rs daya hari ini saya dilayani sangat baik. Ini terus melayani masyarakat dan sempurnakan alat atau lab disini," jelasnya.
Pemerintah mewaspadai lonjakan kasus covid 19 beberapa hari terakhir. Hal itu menunjukkan tanda gelombang ketiga.
Olehnya, danny mengimbau masyarakat untuk disiplin protokol kesehatan dan ikut mensukseskan percepatan vaksinasi lengkap.