Find Us On Social Media :
Ilustrasi: Ngeri! Ternyata Rasa Kesepian Bisa Sebabkan Kematian, Kok Bisa? (freepik.com)

Ngeri! Ternyata Rasa Kesepian Bisa Sebabkan Kematian, Kok Bisa?

Qoriha Tanti - Senin, 14 Februari 2022 | 13:40 WIB

Sonora.ID – Ngeri, ternyata kesepian bisa sebabkan kematian seseorang. Mungkin perasaan ini dinilai sepele, meski setiap saat seseorang bisa merasannya dan tak menghindari rasa kesepian tersebut.

Apalagi saat pandemi dan aturan untuk mengurangi kegiatan bersama banyak orang dibatas, bisa saja rasa kesepian tersebut dirasakan setiap hari meski seseorang sedang melakukan aktivitas.

Berbagai penelitian juga memberikan hasil bila kesepian yang berlarut akan memberikan dampak buruk bagi orang yang sering merasakannya.

Dampak buruk yang bisa menghantui dan mendatangi orang kesepian seperti:

Selain empat poin di atas, dampak buruk dari kesepian yang paling berbahaya bisa berisiko menyebab kematian. Kok bisa?

Dalam penelitian yang dilakukan Perspectives in Psychological Science membuktikan kesepian bisa meningkatkan risiko kematian, terutama untuk mereka yang berusia di bawah 65 tahun.

Temuan tersebut didapatkan setelah peneliti menganalisis 70 publikasi ilmiah yang melibatkan lebih dari 3 juta orang.

Melansir dari Huffington Post, penelitian serta riset yang dilakukan memberikan kesimpulan bahwa kesepian karena melakukan isolasi dan jauh dari kehidupan sosial yang baik serta hidup sendiri tergolong faktor dari penyebab kematian dini.

Baca Juga: Ajal Sudah Dekat, Ternyata 15 Tanda Ini Bisa Dilihat 40 Hari Sebelum Kematian Menjemput

Tak hanya dalam satu penelitian saja, namun riset yang dilakukan oleh ilmuwan dari University of Helsinki, Christian Hakulinen, membuktikan kesepian bisa meningkatkan risiko kematian dini hingga 50 persen.