Find Us On Social Media :
WSO Indonesia memberikan penghargaan dalam bentuk WSO Indonesia Safety Culture Award (WISCA) yang diikuti oleh 58 perusahaan, yang diselenggarakan secara virtual pada Selasa (22/2/22). (Kemenaker)

WSO Indonesia Safety Culture Award 2022 Berikan Penghargaan Bagi Perusahaan yang Utamakan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3)

Jumar Sudiyana - Rabu, 23 Februari 2022 | 07:42 WIB

Jakarta,Sonora.Id - Pembangunan budaya Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) di tempat kerja dan perusahaan penting untuk mencegah kejadian dan kematian karena kecelakaan. Berdasarkan data yang dimiliki World Safety Organization (WSO) Indonesia, tercatat 130 ribu kecelakaan terjadi setiap tahunnya, dengan korban meninggal mencapai 2.500 per tahun.

Adanya program Indonesia Berbudaya K3 sebagai pondasi utama untuk mencapai kinerja K3 Berkelas Dunia yang dicanangkan sejak tahun 2015, menjadi tolok ukur Tingkat Kematangan Budaya K3 (safety culture maturity level) di masing-masing perusahaan.

Bagi perusahaan yang sukses menjalankan program budaya K3 tersebut, WSO Indonesia memberikan penghargaan dalam bentuk WSO Indonesia Safety Culture Award (WISCA) yang diikuti oleh 58 perusahaan, yang diselenggarakan secara virtual pada Selasa (22/2/2022).

Ketua Panitia Acara WISCA 2022 Ir. Eddy Suprianto, M.App.Sc. mengatakan ada dua kegiatan utama di acara ini yakni WSO Indonesia Safety Culture Award dan WSO Indonesia Safety Talkshow.

Adapun, daftar penerima penghargaan dalam WSO Indonesia Safety Culture Award sebagai berikut:

Kategori Penghargaan Platinum:

PT Badak NGL
Penghargaan diterima oleh
Bapak Teten Hadi Rustendi (Director & chief Operating Officer PT Badak NGL)

Kategori Penghargaan Gold:

PT Adhi Persada Beton
Penghargaan diterima oleh
Bapak Siswanto (Direktur Operasi PT Adhi Persada Beton)

PT Pertamina Drilling Services Indonesia
Penghargaan diterima oleh
Bapak Rio Dasmanto (Direktur Utama PT Pertamina Drilling Services Indonesia)

PT Pamapersada Nusantara
Penghargaan diterima oleh
Bapak Ari Sutrisno (HCGS & SHE Director)