Palembang, Sonora.ID – Saat ini terjadi peningkatan kasus covid-19, Bagaimana perawatan pasien covid-19 di rumah sakit Siti Fatimah Palembang ?, dr. Asep Zainuddin, Sp.Pk, Wakil Direktur Medic dan Keperawatan RSUD Siti Fatimah kepada Sonora (22/02/2022) menjelaskan.
“Penanganan sama seperti lainnya, screening, pemeriksaan diagnosis, isolasi. RSUD Siti Fatimah BORnya masih cukup, juga ketersediaan oksigen, obat-obatan, sarana prasarana masih aman. Pasien covid rata-rata 20 hingga 30 perhari. Jumlah tempat tidur 60 sampai 80, terisi 40 – 50%,” ujarnya.
Omicron penularannya sangat cepat, gejalanya agak berbeda dari sebelumnya, yang penting menjaga higenitas, mencuci tangan, memakai masker, kalau ada gejala segera periksa, bila positif lakukan isolasi sampai negative. Dalam isolasi yang terpenting konsultasi dengan tim medis, ketika ada gejala berat segera lakukan pemeriksaan berikutnya.
“ Lebih baik lagi ada alat untuk mendeteksi kadar oksigen dalam darah,” tukasnya.
Selama isolasi sebaiknya di dalam kamar saja tidak kontak dengan yang lain, kalau bisa kamar mandi terpisah, ada sirkulasi udara sehingga virus bisa keluar.
Piring sebaiknya sekali pakai tapi bila tidak, cukup dicuci dengan sabun.
Ketika tahu terpapar maka tetap tenang, mejaga kontak dengan yang lain, memilah barang-barang pribadi sehingga ada pemisahan yang jelas.
Apabila sudah vaksin, bila terpapar tidak seberat yang belum divaksin karena ada perlindungan dari vaksin. Saat isolasi makan makanan yang mengandung vitamin dan protein untuk membentuk kekebalan tubuh.
“ Walapun omicron tidak begitu berat, tapi jangan lengah karena varian-varina yang lain masih ada dan belum hilang. Jaga kesehatan, vaksin dan menerapkan protocol kesehatan dan memakai masker,” tutupnya.