Bandung, Sonora.ID - Tercatat hingga Minggu (20/2/2022), sebanyak 4.055.740 warga Jawa Barat (Jabar) telah mengunduh aplikasi PLN Mobile.
"Tercatat di data kami, sejak Februari 2021 hingga hari Minggu (20/2) kemarin, sudah lebih dari 4 juta warga Jabar yang mengunduh aplikasi PLN Mobile. Ini berarti naik 1000 persen dari tahun lalu itu. Februari tahun lalu yang mengunduh hanya 368.643 orang saja," papar Manager Komunikasi PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jabar, Iwan Ridwan dalam keterangan resminya kepada Sonora Bandung, Rabu (23/2/2022).
Iwan melanjutkan, bahwa aplikasi PLN Mobile merupakan wujud komitmen PLN dalam memperkuat dan mempermudah layanan PLN bagi masyarakat yang mengakses berbagai layanan dan produk PLN, sekaligus bertransaksi secara digital, seperti pembayaran tagihan listrik atau pembelian token hingga penambahan daya.
“PLN Mobile itu sebagai bentuk pelayanan kami kepada masyarakat. Semuanya kami hadirkan dengan segala kemudahan akses terhadap berbagai layanan yang kami miliki. Seperti pembelian token listrik, penbayaran tagihan listrik, hingga penambahan daya listrik," ucap Iwan.
"Pertumbuhan pemakai aplikasi PLN Mobile luar biasa dan kami optimis di akhir tahun 2022 ini akan semakin meningkat,” imbuhnya.
Baca Juga: Program Electrifying Agriculture PLN Mampu Dorong Pertumbuhan Industri Pertanian di Singkawang
Berdasarkan data PLN, kata Iwan, jumlah pelanggan PLN UID Jabar yang mengunduh PLN Mobile sejak Januari 2022 hingga pekan ke-3 Februari ini sudah mencapai 577.319 pelanggan.
Menurut Iwan, jumlah ini akan terus bertambah seiring tren gaya hidup saat ini, dimana berbagai aktivitas masyarakat dapat dilakukan secara digital.
Terlebih, pada masa pandemi, layanan dan transaksi digital dapat menjadi salah satu solusi untuk mengurangi penularan Covid 19.
“Kami terus mendorong masyarakat menggunakan PLN Mobile karena ada banyak banyak manfaat yang akan diperoleh masyarakat, terlebih disaat pandemi ini,” kata Iwan
Dijelaskan Iwan, aplikasi ini memiliki fitur seperti pembelian token bagi pelanggan pra bayar, pembayaran tagihan listrik bagi pelanggan pasca bayar, monitor penggunaan listrik, hingga ada notifikasi bila token akan habis.