Find Us On Social Media :
3 alasan investasi sejak dini (unsplash.com)

Gen Z dan Milenial Merapat! Ini 3 Alasan Kamu Harus Investasi Sejak DIni

Gema Buana Dwi Saputra - Jumat, 25 Februari 2022 | 12:45 WIB

 

Sonora.ID - Kebiasaan masyarakat dalam menjalani kehidupan terasa jauh berbeda kali ini karena adanya pandemi Covid-19.

Perubahan yang paling terasa ada pada aspek finansial semua orang ketika wabah mulai menyerang Indonesia sejak awal tahun 2020.

Finansial mulai goyah, sehingga keinginan masyarakat Indonesia untuk bisa mendapatkan passive income pun semakin tinggi.

Salah satunya dapat dilakukan melalui investasi sejak dini!

Selain itu mendapatkan finansial stabil, terdapat juga 3 alasan kamu harus investasi sejak dini loh.

Baca Juga: Jadikan Referensi, Ini 4 Keuntungan Investasi Emas bagi Masa Depan Kamu!

Maka dari itu, langsung saja simak ke-3 alasan tersebut yang dijelaskan oleh William, Lead Public Relation & Communication, di Talkshow Sonora FM.

1. Memiliki Waktu yang Panjang untuk Mengumpulkan Uang

Seperti yang sudha kita ketahui bahwa waktu akan terus berjalan ke depan dan membuat kehidupan berubah secara dinamis.

Perubahan-perubahan yang terjadi belum tentu bisa diprediksi dari awal. Oleh sebab itu, kamu harus mempersiapkan diri terlebih dahulu.