Sonora.ID – Siapa sangka daun pisang yang mudah ditemukan di Indonesia dengan harga yang murah, ternyata di luar negeri harganya relatif mahal lho.
Seperti yang kita ketahui pohon pisang memang memiliki banyak manfaat mulai dari buahnya, jantung pisang yang diolah jadi makanan, hingga daunnya yang ternyata memiliki manfaat luar biasa untuk kesehatan.
Ya, daun pisang enggak cuma untuk alas makan atau bungkus pepes saja lho, tapi ada beragam manfaat daun pisang yang ternyata tak banyak diketahui orang.
Diketahui, daun pisang di Okinawa di Jepang dijual 2.280 Yen per lembar atau sekitar Rp 300 ribu.
Padahal, di Indonesia daun pisang bisa didapat dengan harga murah mulai Rp 5 ribu satu ikat.
Mulai sekarang, jangan meremehkan manfaat dari daun pisang ya. Hal ini lantaran daun pisang bisa menjadi obat penyakit yang mematikan.
Untuk mendapatkan khasiatnya, Anda bisa menggunakannya sebagai infus seperti teh, atau membuat rebusan daun pisang.
Nah, berikut ini sederet manfaat daun pisang yang salah satunya bisa atasi penyakit perut mematikan:
1. Pengobatan disentri
Daun pisang dapat digunakan untuk pengobatan disentri, penyakit perut yang tidak bisa disepelekan.