Find Us On Social Media :
Proyek Tol Solo-Jogja (TribunSolo)

Bocah Lelaki Berusia 11 Tahun Ditemukan Tewas di Proyek Tol Solo-Jogja

Indah Suci Melati - Senin, 21 Maret 2022 | 15:10 WIB

 

Klaten, Sonora.ID - Tol Solo-Jogja yang belum beroperasi menelan satu korban jiwa. Seorang bocah lelaki berusia 11 tahun ditemukan tewas pada Sabtu malam (19/03/2022) di genangan air Proyek Tol Solo-Jogja di  Desa Sidoharjo, Kecamatan Polanharjo, Kabupaten Klaten.

Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 17.30 WIB.  Saat itu, korban dan tiga temannya sedang bermain di genangan air.

Genangan air untuk pembangunan tol Solo-Jogja di  perbatasan Boyolari dan Klaten diketahui penuh air.

Genangan air tersebut kemudian digunakan untuk berenang oleh korban dan teman-temannya.

Namun setelah beberapa saat berenang, korban tidak pernah muncul ke permukaan.

Ketiga temannya  panik dan menghubungi penduduk setempat.

Baca Juga: Tak Banyak Orang Tahu, Begini Penjelasan Arti dan Makna Slogan Kota Solo

Polanharjo AKP Nurwadi membenarkan kejadian tersebut. Ketiga anak tersebut langsung melaporkan kepada warga bahwa salah satu temannya tidak bisa keluar dari air.

Warga kemudian mencari di genangan air hingga kedalaman 2 meter.

"Tak lama kemudian, korban ditemukan tewas," kata Nurwadi, Minggu (20/03/2022).

Anak yang tewas tenggelam bernama Brian Daud Julian (11), warga Jathisalam, Kecamatan Sawit, Boyolari, Desa Kategahan, RT 21, RW 06.

Jalan tol Solo Yogyakarta ditemui adanya genangan air.  Namun, setelah  hujan, genangan tersebut akhirnya terisi air dan digunakan untuk permainan anak-anak.

Dalam hal ini, pihaknya meminta perhatian warga sekitar proyek tol tersebut.

Pasalnya, di lokasi proyek juga terdapat rambu peringatan setiap 100 meter.

“Jangan main air di lokasi karena musim hujan. Di sekitar proyek ada rambu-rambu, jadi ada baiknya untuk mengikutinya.

Polsek akan terus sosialisasikan dengan patroli,” ujarnya.