Sonora.ID - Memiliki pohon di depan rumah tentu bisa mendatangkan banyak manfaat bagi penghuni.
Selain membuat rumah lebih sejuk, pemandangan di halaman juga akan semakin menyenangkan dengan hehijauan.
Namun, tahukah kamu bahwa tidak semua pohon baik untuk ditanam di depan rumah?
Ya, ada beberapa pohon yang sebaiknya dihindari untuk ditanam di depan rumah.
Salah satu pohon yang tidak dianjurkan untuk berada di depan rumah adalah pohon pepaya.
Baca Juga: Pohon Tumbang Akibat Angin Kencang Melanda Dua Kecamatan di Wonogiri
Meski memiliki banyak manfaat, pohon pepaya yang berada di depan rumah dipercaya bisa mendatangkan sial bagi penghuni.
Berikut Sonora.ID rangkum efek buruk menanam pohon pepaya di depan rumah:
1. Mendatangkan energi buruk
Energi buruk akan mudah datang dan masuk ke rumah apabila terdapat pohon pepaya di halaman.