Sonora.ID - Bau mulut bisa disebabkan karena karang gigi, lidah yang jarang dibersihkan, dan gejala adanya penyakit tertentu.
Salah satu penyakit yang dimaksud adalah amandel. Jadi, bila bau mulut cobalah untuk menjaga kebersihan mulut dan rongga mulut.
Rongga mulut tersebut terbagi menjadi tiga bagian, yaitu gusi, gigi, dan lidah. Gosok gigi dengan lembut agar tidak rusak.
Kemudian bagian gigi juga harus dibersihkan dari tiga bagian.
Bagian-bagian tersebut, yaitu sisi yang mendekati pipi bagian dalam, sisi yang mendekati lidah, dan sisi yang berhadapan dengan gigi rahang.
Lalu, berkumur juga bisa membantu menjaga kesehatan mulut dan rongga mulut.
Bau mulut bisa reda dengan obat kumur?
Menurut dokter Santi, obat kumur hanya bisa membantu menyamarkan bau mulut.
Namun, jika sumber masalahnya tidak diatasi maka bau mulut hanya hilang sementara saja.