Find Us On Social Media :
Prokopim Mempawah. ()

Pemkab Mempawah Berikan Tali Asih kepada Lansia, Tagana Serta Bantuan Operasional PMI ke 9 Kecamatan

William - Jumat, 15 April 2022 | 10:58 WIB

Mempawah, Sonora.ID - Memaknai bulan suci Ramadan dan berbagai keberkahan didalamnya, Pemerintah Kabupaten Mempawah kembali berbagi.

Bupati Mempawah Erlina selaku Ketua PMI Kabupaten Mempawah, memberikan tali asih kepada Lansia, Tagana serta bantuan operasional kepada PMI di 9 kecamatan. Bertempat di Rumah Dinas Bupati Mempawah, Selasa (12/04/2022).

Bupati Mempawah Erlina dalam kesempatan tersebut menjelaskan bahwa pemberian tali asih dilakukan secara bertahap, mengingat pandemi Covid 19 yang masih menjadi ancaman.

Menurutnya walaupun terjadi tren perubahan pandemi menjadi endemi, tetapi seluruh masyarakat tetap diimbau untuk terus mematuhi protkes dan membiasakan hidup bersih dan sehat.

Ia mengatakan bahwa pemberian tali asih tersebut sebagai wujud kepedulian Pemerintah Kabupaten Mempawah kepada masyarakat dan berharap dapat mengurangi sedikit beban masyarakat di bulan Ramadan 1443 H.

Baca Juga: Safari Ramadan, Wabup Mempawah Lihat Kondisi Langsung Sarana dan Prasarana Rumah Ibadah

"Hari ini kita serahkan bantuan kepada Lansia dan Tagana. Semoga bantuan ini dapat membantu dan meringankan beban di bulan Ramadan ini. Sementara bantuan operasional untuk PMI di 9 kecamatan, saya minta untuk diselesaikan terlebih dahulu kelengkapan administrasi sebelumnya. Sehingga tidak melanggar aturan yang telah ditetapkan," ujarnya.

Dihadapan para Lansia yang dihormati Erlina, ia juga memohon doa akan ibadah Umroh yang akan dilaksanakannya.

Tak hanya doa untuknya. Erlina juga mengajak seluruh undangan agar mendoakan Kabupaten Mempawah semakin maju, dijauhkan dari bencana dan menjadi daerah yang Baldatun Taoyyibatun Warobbun Ghofur.

Diamini oleh seluruh tamu undangan, Ustad Mat Juri pada awal tausiyahnya juga mendoakan Bupati Mempawah dan seluruh jajaran Pemkab Mempawah.