Find Us On Social Media :
Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN salurkan bantuan kepada masyarakat (Dok PLN)

YBM PLN UIW Sulselrabar Salurkan Bantuan Rp595 Juta

Dian Mega Safitri - Selasa, 19 April 2022 | 12:45 WIB

Makassar, Sonora.ID - Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UIW Sulselrabar menyalurkan bantuan senilai Rp595 Juta.

Bantuan diserahkan di Kantor PLN UIW Sulserabar, belum lama ini. 

General Manager PLN UIW Sulselrabar, Awaluddin Hafid mengatakan bantuan yang diberikan oleh YBM PLN ini, nantinya bisa bermanfaat bagi penerima.

“Mudah-mudahan apa yang kita salurkan ini, bisa bermanfaat bagi individu atau penerima bantuan," ujar Awaluddin dalam keterangan persnya.

Baca Juga: Kabar Gembira! KPM di Bawah 40 Tahun akan Terima Program Kewirausahaan Sosial

Awaluddin berharap para penerima bantuan bisa mendoakan seluruh Pegawai PLN agar selalu sehat dan semangat untuk bisa menjalankan tugas kelistrikan dengan sebaiknya.

Sementara, Nurdin Alimuddin, penerima bantuan kaki palsu mengucapkan terimakasih atas bantuan tersebut.

“Terimakasih atas bantuannya, semoga dengan bantuan kaki palsu ini, semoga PLN diberikan kesehatan dalam menjalankan pekerjaannya dan dimudahkan segala urusannya," ujar Pria yang berprofesi sebagai penjahit di Antang.

Baca Juga: Yayasan Abulyatama Indonesia Cabang Palembang Gelar Yatim Fest

Adapun rincian bantuan YBM PLN UIW Sulselrabar, diantaranya :
1. Bantuan Modal Usaha (Gerobak Baroncing, UMKM dan Tenda Ramadhan) sebesar Rp 52 Juta
2. Bantuan TAD sebesar Rp 30 Juta
3. Bantuan Peduli Pensiunan sebesar Rp 33 Juta
4. Bantuan Panti Raudah sebesar Rp 7.5 Juta
5. Bantuan Panti Nur Muhammad sebesar Rp 7.5 Juta
6. Bantuan Panti Jabal Nur sebesar Rp 7.5 Juta
7. Bantuan Panti Muhajirin sebesar Rp 7.5 Juta
8. Bantuan Peduli Dhuafa reff Muzakki sebesar Rp 200 Juta
9. Bantuan Peduli Guru Honorer, Imam Masjid dan Marbot sebesar Rp 70 Juta
10. Bantuan Paket Sembako referensi Muzakki sebesar Rp 124 Juta
11. Bantuan Kaki Palsu sebesar Rp 55 Juta

Baca Juga: Inilah Aksi Nyata YBM PLN Selalu Hadir Untuk Masyarakat, Apa Saja?

Di samping itu, Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo menjelaskan, bertepatan dengan momen bulan suci Ramadan, PLN ingin terus memberikan manfaat bagi seluruh masyarakat Indonesia.

Salah satunya, melalui YBM PLN. Pihaknya ingin meningkatkan perekonomian umat agar makin mandiri dan bisa memberikan manfaat bagi sekelilingnya.

"YBM PLN selama ini sudah menjadi salah satu pilar PLN yang selalu menaruh perhatiannya pada semangat kebersamaan, semangat keumatan. Melalui YBM PLN, kami ingin mendukung perekonomian umat dengan pendampingan dan pemberdayaan umat," pungkas Darmawan.