Find Us On Social Media :
Sekdako Banjarmasin menyerahkan bantuan secara simbolis (Smart FM Banjarmasin / Juma)

Pers Balai Kota Banjarmasin Peduli Dhuafa & Yatim di Panti Asuhan Insanul Kamil

Jumahudin - Minggu, 24 April 2022 | 12:50 WIB

Banjarmasin, Sonora.ID - Suasana akrab terjalin antara insan pers yang tergabung dalam Press Room Balai Kota Banjarmasin dengan penghuni panti asuhan.

Keakraban itu terjalin dalam kegiatan buka puasa bersama, sekaligus menyerahkan bantuan sembako dan uang santunan yang kembali digelar oleh Press Room Balai Kota Banjarmasin di ramadan tahun kedua.

Kali ini, kegiatan sosial ini digelar di Panti Asuhan Insanul Kamil yang berlokasi di Komplek Kidaung Permai, Jalan Jenderal Hasan Basri, Banjarmasin Utara, Sabtu (23/4).

Berbeda dari tahun sebelumnya, berbagi takjil di jalanan dan menyerahkan bantuan sembako di beberapa Panti Asuhan di Kota Banjarmasin.

Baca Juga: Manfaatkan Jalur Sungai, Lapas Banjarmasin Bagikan Paket Sembako

Kegiatan Press Room Balai Kota Peduli Dhuafa dan Yatim ini turut dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Banjarmasin, Ikhsan Budiman dan Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Kota Banjarmasin, Windiasti Kartika.

Sekda Kota Banjarmasin, Ikhsan Budiman sangat mengapresiasi kegiatan sosial yang telah digagas oleh Press Room Balai Kota.

Di tengah kesibukkan dalam memberikan informasi kepada masyarakat, para jurnalis sempat meluangkan waktu untuk melaksanakan kegiatan positif seperti ini.

"Bisa meluangkan waktu untuk melaksanakan kegiatan ini sangat patut diapresiasi. Ketika sibuk dalam pekerjaan kita juga perlu kebahagian batin, salah satunya buka puasa bersama dengan anak panti asuhan dan penyerahan bantuan," katanya kepada Smart FM Banjarmasin.