Sonora.ID - Caisar Putra Aditya atau yang dikenal dengan Caisar YKS belum lama ini diduga pakai sabu usai dirinya melakukan Live TikTok selama 24 jam.
Disinyalir Badan Narkotika Nasional (BNN) langsung bertindak cepat menanggapi laporan masyarakat terkait hal itu.
Saat Caisar YKS melakukan Live TikTok selama 24 jam tanpa berhenti, netizen diduga menyebut @BNN di dalam kolom komentar akun TikToknya.
Netizen mencurigai kalau Caisar YKS saat itu memakai atau mengkonsumsi narkoba jenis sabu-sabu untuk menunjang kondisi fisiknya dalam melakukan live TikTok 24 jam non stop.
Tidak hanya itu, mata Caisar YKS yang populer karena program acara Yuk Keep Smile (YKS) di Trans TV itu juga tampak sayu dan cekung.
Selain itu, wajah Caisar YKS juga sering berkeringat dan beberapa ciri lain membuat orang lain semakin curiga padanya.
Lantas, hal itu pun membuat netizen beberapa kali menyebut BBN agar memeriksa komedian tersebut apakah menggunakan narkoba.
“Lets go! Berkah selalu!,” teriak Caisar YKS sambil berjoget terus dengan latar suara musik dengan irama disko seperti yang dikutip Hops.ID dari akun TikTok pribadinya @caisarjoget pada Minggu, 8 Mei 2022.
Netizen terus menyebut BNN untuk memeriksa aksi live Caisar YKS, karena perilakunya tampak tidak wajar dilakukan oleh orang normal tanpa bantuan obat.