Sonora.ID - Berita yang menyebut bahwa jenazah anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril ditemukan dipastikan adalah hoax atau berita palsu.
Beberapa hari ini ditemukan sejumlah pemberitaan dengan narasi yang menuliskan bahwa seakan-akan jenazah Eril sudah ditemukan.
Adapun narasi lain yang disebutkan bahwa Eril ditemukan dalam kondisi selamat oleh seorang nenek tua.
Padahal faktanya, sampai Kamis (9/6/2022) pukul 12.52 WIB, semua narasi yang menyatakan Eril ditemukan dipastikan hoax.
Hingga berita ini diturunkan, Eril yang hilang di Sungai Aare Swiss dan sudah dinyatakan meninggal belum ditemukan.
Berdasarkan informasi terbaru dari siaran pers KBRI Bern pada Selasa (7/6/2022) pukul 19.00 waktu setempat, jenazah Eril belum ditemukan.
Baca Juga: BREAKING NEWS! Ridwan Kamil Cuti Lagi untuk Terbang ke Swiss, Ada Berita Baik?
Hingga kini pencarian jenazah Eril masih terus dilakukan
Sampai Selasa (7/6/2022), pencarian Eral telah dilakukan mencakup sekitar 30 KM wilayah Sungai Aare.
Adapun metode pencarian yang dilakukan setiap hari, yaitu menyesuaikan dengan kondisi Sungai Aare yang selalu berubah sesuai perkembangan cuaca.