Sonora.ID - Dalam ilmu fengshui penempatan dekorasi dapur adalah hal yang perlu diperhatikan.
Bukan hanya ilmu tentang tata letak kamar tidur atau posisi rumah, ilmu fengshui juga mengatur penataan letak dapur.
Diharapkan pemilik rumah bisa lebih paham soal penata letakan dekorasi dapur, untuk menghindari beberapa hal yang tak diinginkan.
Pasalnya, ilmu fengshui meramalkan jika kita salah dalam perhitungan fengshui, maka bukan hal yang tak mungkin kalau kamu dan keluargamu akan memiliki nasib yang sial.
Jangan sampai salah, inilah 4 penempatan dekorasi dapur yang bisa bikin nasib sial.
Dapur tak boleh menghadap pintu
Perlu diketahui bahwa dapur yang menghadap ke pintu masuk rumah adalah hal yang dilarang dalam ilmu fengshui.
Posisi ini dipercaya akan menimbulkan masalah keharmonisan dan kesetiaan pasangan penghuni rumah itu.
Untuk apartemen, tentu akan cukup sulit mengubah tata letak ruang. Pasti membutuhkan izin dari pihak pengelola apartemen.