Banjarmasin, Sonora.ID – Meski sudah menyiapkan Tempat Pembuangan Sementara (TPS) untuk sampah warga, pihak Kecamatan Alalak di Kabupaten Barito Kuala, Kalimantan Selatan masih kewalahan dalam proses pengangkutan.
Menyusul sampah yang dihasilkan dan harus diangkut tiap harinya mencapai 30 ton dan baru berasal dari penduduk di wilayah tersebut.
Baca Juga: Perlahan, TPS di Banjarmasin Bakal Dihilangkan. Ini Sebagai Gantinya:
Terkait permasalahan itu, Camat Alalak, Muhammad Sya’rawi mengungkapkan bahwa pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Barito Kuala melalui Dinas Lingkungan Hidup, serta pihak kecamatan dan kelurahan lainnya.
“Terakhir, kami menyiapkan gerobak-gerobak sampah yang nanti akan diserahkan kepada masyarakat untuk dikelola pengangkutan sampah di komplek menuju TPS,” tuturnya kepada awak media baru-baru ini.
TPS yang disiapkan untuk warga di wilayah Kecamatan Alalak menurutnya ada di eks Terminal Handil Bakti.
Namun para petugas diakuinya memang cukup kewalahan dalam hal pengangkutan sampah yang rutin dilakukan pada malam hari karena jumlahnya terus meningkat dari waktu ke waktu.
Baca Juga: Potensial Datangkan PAD, TPA Regional Banjarbakula Didorong Produktif
Apalagi TPS di lokasi tersebut merupakan satu-satunya yang resmi disediakan pemerintah daerah setempat untuk kawasan Handil Bakti dan sekitarnya.
Di mana sebelumnya, akibat proyek pelebaran Jalan Trans Kalimantan tidak boleh ada lagi TPS di pinggir jalan lintas provinsi itu.