Sonora.ID - Salah satu mimpi buruk yang kerap kali disalah tafsirkan adalah mengenai kematian.
Banyak orang awam beranggapan bahwa mimpi kematian adalah tanda bahwa ajal akan segera mendekat.
Padahal mimpi kematian terutama yang berkaitan dengan keluarga dekat adalah tanda yang lebih berkaitan dengan pencapaian kehidupan.
Melansir dari Very Well Mind via Grid.id Senin (20/6/2022), bermimpi soal kematian orang terdekat dapat diartikan bahwa kini kamu sedang hidup di bawah bayang-bayang kecemasan akan masa depan.
Baca Juga: Gawat, Ternyata Begini Maksud Tafsir Mimpi Menemukan Uang Koin
Kamu merasa bahwa pencapaianmu saat ini belum sebanding dengan teman dan khawatir jika di masa depan, kamu belum bisa mewujudkan mimpi-mimpi yang lain.
Hal ini terasa cukup wajar untuk mereka anak remaja yang akan memasuki usia dewasa.
Maka perlu diketahui bahwa mimpi mengenai kematian lebih mencerminkan ketakutan dan rasa sedih pada diri sendiri yang terpendam sangat jauh di lubuk hati.
Mereka takut jika ke depannya belum bisa keluar dari kondisi tersebut.
Baca Juga: Waspada, Ini Tafsir Mimpi Gigi Rontok Ternyata Pertanda Sesuatu Akan Terjadi