Find Us On Social Media :
Ilustrasi Lutut Kopong yang Kerap Dihubungkan dengan Sering Masturbasi (Freepik.com)

Lutut Kopong Pertanda Sering Masturbasi? Dokter: Kalau Diketok Nyaring

Prameswari Sasmita - Selasa, 28 Juni 2022 | 17:00 WIB

Sonora.ID - Ketika duduk di bangku sekolah, salah satu bahan bercanda anak laki-laki adalah mengetuk lutut temannya sesama laki-laki untuk mengetahui temannya tersebut sering masturbasi atau tidak.

Karena mitosnya, laki-laki yang kerap melakukan masturbasi disebut memiliki lutut yang kopong atau ketika diketuk mengeluarkan suara yang lebih nyaring sehingga dianggap lututnya memiliki ruang kosong di dalamnya.

Mitos ini beredar bahkan hingga saat ini.

Masturbasi sendiri adalah aktivitas seksual yang dilakukan dengan cara memberikan stimulasi pada alat kelamin.

Dikutip dari Medical News Today, hal ini bisa dilakukan dengan berbagai alasan, beberapa di antaranya adalah untuk mencari dan mendapatkan kesenangan, kepuasan, kenikmatan, hingga melepaskan rasa tegang.

Dalam program Talkshow di Radio Sonora FM, Dokter Yudhistira Prama Tirta selaku Spesialis Bedah Orthopedi dan Traumatologi angkat suara dengan adanya mitos dan istilah terkait dengan lutut kopong tersebut.

Ia menegaskan, bahwa tidak ada istilah atau kondisi dalam kedokteran yang menggambarkan ‘lutut kopong’.

“Jadi untuk di kedokteran sendiri, lutut kopong ini memang tidak ada istilah untuk lutut kopong ini ya. Mungkin beberapa dari kita mengatakan lutut kopong itu pada kondisi ketika lututnya lelah atau lemah,” ungkapnya menjabarkan.

Baca Juga: Ini Cara Penanganan Cedera Lutut (ACL) yang Tepat ala Dokter