Find Us On Social Media :
Potret Anthony Sinusuka Ginting saat melakukan aksinya dilapangan sebelum insiden Banting Raket di Ajang kejuaraan Singapore Open 2022 (Instagram @sinisukanthony)

Padahal Senilai Iphone Bekas, Ginting Justru Banting Raketnya Saat Juara Singapore Open 2022, Ini Spesifikasi dan Harga Selengkapnya

Alifia Astika - Selasa, 19 Juli 2022 | 15:01 WIB

Sonora.ID - Inilah ulasan selengkapnya mengenai Spesifikasi dan harga raket Ginting yang dibantingnya ketika momen Juara Singapore Open 2022 dimana diperkirakan harganya setara dengan Iphone Bekas.

Aksi selebrasi mengejutkan dibuat oleh Anthony Sinisuka Ginting.

Dimana kala dirinya menjuarai ajang Singapore Open 2022 justru membanting raketnya.

Akibat tindakan ini dirinya langsung menjadi sorotan san perbincangan warganet.

Bahkan tagar Ginting menduduki peringkat atas dan sempat trending pada kala itu.

Baca Juga: Melesat ke Final, Anthony Ginting Akan Lawan Kento Momota di BWF Tour Finals 2019

Selebrasi emosional itu terjadi dikala Ginting berhasil mengalahkan lawan tandingnya yang mana merupakan wakil Jepang, Kodai Naraoka.

Kala itu di dua gim Ginting- Naraoka memperoleh skor 23-21 dan 21-17.

Menurut Ginting kemenangannya ini adalah salah satu momen paling emosional yang membuatnya begitu bergembira dan terlalu eforia.

Hingga secara tak sadar membanting raket yang digunakan seusai pertandingan.