Sonora.ID - Dari luar, karakter shio Macan yang paling menonjol selama ini adalah pemberani, ambisius, meski agak keras kepala.
Namun, terdapat pendalaman karakter detail shio Macan yang kemungkinan besar tidak disadari oleh kebanyakan orang.
Perlu diketahui sebelumnya bahwa tahun kelahiran shio Macan adalah 1926, 1938, 1950, 1962, 1986, 1998, 2010, 2022, dan seterusnya dengan kelipatan 12.
Tanpa basa-basi lagi, langsung saja simak detail karakter shio Macan sebagaimana dilansir dari Your Chinese Astrology.
Baca Juga: 5 Karakter Shio Kuda yang Jarang Diketahui Orang Lain, Bener Begini?
1. Berani mengkritik
Dengan rasa keadilan yang kuat, orang yang lahir di tahun Macan umumnya sangat benci hal berbelit-belit dan rumit.
Mereka acap kali tidak bisa menahannya sehingga mereka akan mengkritik dengan berani begitu menemukan sesuatu yang salah, tak peduli pada siapa mereka bicara.
Shio satu ini benci ketidakadilan dan mati-matian mempertahankan keidealisan yang ada dalam pikiran mereka.
Orang dengan shio Macan sering berusaha jujur tapi terkadang dipaksa melakukan kesalahan kecil oleh sekitarnya.