Find Us On Social Media :
Tampilan Instagram dan Facebook Makin Mirip Tiktok (Kompas.com)

Makin Dikritik oleh Netizen, Tampilan Instagram dan Facebook Makin Mirip Tiktok

Ronaldo Harland - Senin, 1 Agustus 2022 | 14:15 WIB

Sonora.ID - Belum lama ini, Instagram (IG) menuai kritik dari netizen bahkan salah satu influencer, Kylie Jenner juga menyampaikan kritiknya ke Instagram.

Pasalnya tampilan Instagram kali ini semakin terlihat mirip TikTok. Tidak hanya itu, sebelumnya aplikasi ini yang hanya fokus dalam membagikan foto, tapi kali ini aplikasi yang sudah bernaung di bawah Meta tersebut cenderung memprioritaskan video pada feed user.

Sejalan dengan fenomena ini juga, banyak yang mengeluhkan Instagram karena lebih sering menampilkan postingan acak dari akun yang tidak menjadi following, yang bukan postingan dari teman atau following.

Di mana pesan kritik ini juga disuarakan dalam sebuah petisi online yang berjudul 'Make Instagram, Instagram Again' pada website change.org.

Fenomena ini juga mendesak Instagram agar bisa kembali ke jati dirinya, yaitu sebagai aplikasi berbagi foto.

Namun, atas kritik ini, di lain pihak CEO Instagram, Adam Mosseri dan CEO Meta, Mark Zuckerberg, memiliki tanggapan yang berbeda.

1. Kritik lewat petisi “Make Instagram, Instagram Again”

Sebuah petisi online 'Make Instagram, Instagram Again' yang diinisiasi oleh seorang fotografer
Tati Bruening (@illumitati) di change.org berhasil mengajak user lain untuk mendesak
Instagram bisa mengembalikan jati dirinya sebagai aplikasi berbagi foto.

Di mana petisi ini juga semakin mendapat sorotan, setelah Kylie Jenner ikut serta membagikannya lewat postingan Instagram Stories milikinya. Postingan tersebut juga berisikan gambar dari petisi yang dibuat dengan tambahan pesan “Pleaseee”, yang artinya memohon dukungan dari para followers-nya untuk ikut membantu petisi ini.

Baca Juga: Dulu Saling Sindir, Kini Adhisty Zara dan Sang Kakak Akur, Apa Rahasianya?