Sonora.ID - Kanker payudara menjadi salah satu jenis kanker terbanyak yang dialami oleh para perempuan di Indonesia.
Gaya hidup yang tidak sehat dan minimnya gejala awal pada jenis kanker ini membuat perempuan kesulitan mengenali ancaman kanker payudara sejak dini.
Hal ini membuat para perempuan menyadari bahwa kanker payudara mereka sudah memasuki stadium akhir dan sulit untuk diobati.
Maka dari itu, dr. Zaidul Akbar menjelaskan tentang kebiasaan yang bisa dilakukan agar bebas ancaman kanker payudara di kehidupan sehari-hari.
Pada postingan Instagramnya, dr. Zaidul Akbar membagikan penjelasan tentang 3 kebiasaan agar bebas ancaman kanker payudara; Anda sudah terapkan sehari-hari?
1. Mengonsumsi Kunyit dan Meniran
Salah satu kebiasaan yang bisa Anda lakukan agar bebas ancaman kanker payudara adalah rutin mengonsumsi kunyit dan meniran.
Kandungan kurkumin dalam kunyit mampu membasmi sel kanker aktif agar tidak tumbuh secara abnormal dan menyebabkan kanker di kemudian hari.
Sedangkan pada meniran, terdapat banyak sekali kandungan fitokimia yang bisa memperlambat pertumbuh sel tumor yang bisa berujung pada kanker.