Find Us On Social Media :
Tayang hari ini, ini 5 fakta menarik film Pengabdi Setan 2: Communion (Kompas.com)

Rilis Hari Ini! Ini 5 Fakta Menarik Film 'Pengabdi Setan 2: Communion'

Sienty Ayu Monica - Kamis, 4 Agustus 2022 | 11:05 WIB

Sonora.ID – Film Pengabdi Setan 2: Communion akhirnya rilis di bioskop Indonesia mulai hari ini, 4 Agustus 2022, berikut ini beberapa fakta-fakta menarik di balik film Pengbdi Setan 2: Communion.

Film sekuel dari Pengabdi Setan ini akan menjawab rasa penasaran para penonton yang sudah menonton film pertamanya.

Sang sutradara Joko Anwar mengugkapkan beberapa hal tentang film Pengabdi Setan 2: Communion ini.

Berikut ini 4 fakta menarik dari film Pengabdi Setan 2: Communion:

Baca Juga: Siap-siap! Film Pengabdi Setan 2: Communion Tayang 30 Juli di IMAX

1. Lokasi syuting di sebuah rusun di Jakarta Timur

Lokasi syuting film Pengabdi Setan 2: Communion ini terletak didaerah Jakarta Timur. Hal ini diungkapkan langsung oleh Joko Anwar.

Joko Anwar mengambil lokasi syuting di sebuah rumah susun (rusun) kosong yang konon sudah terbengkalai selama 15 tahun.

Joko Anwar mengaku penjaga rusun sebelumnya meminta para pemain dan kru untuk tidak memasuki lantai 7 rusun tersebut karena berbagai alasan.

Tak mudah mendapatkan lokasi syuting Pengabdi Setan 2 yang cocok, dan Joko Anwar butuh waktu 4 bulan dalam menemukannya.