Sonora.ID - Gejala utama dari flu atau masuk angin ialah hidup tersumbat, bersin-bersin, dan tenggorokan gatal.
Dikutip dari Healthline, masuk angin sebenarnya adalah infeksi virus di saluran pernapasan bagian atas.
Masuk angin bisa disebabkan karena ada lebih dari 200 virus, salah satunya virus rhinovirus.
Kendati begitu, ternyata masuk angin bisa diredakan dengan cara alami lho. Bagaimana caranya?
Baca Juga: Dikit-dikit Minum Obat, Cuma Ada 3 Makanan untuk Penderita Masuk Angin
Cara meredakan masuk angin secara alami
Dilansir dari Sajian Sedap, berikut cara meredakan masuk angin secara alami.
1. Minum seduhan rempah, madu, dan lemon
Cara alami pertama untuk meredakan masuk angin adalah minum seduhan rempah jahe, pala, atau kayu manis.
Cara alami tersebut bisa melegakan pernapasan dan tenggorokan Kamu yang sedang masuk angin.