Sonora.ID- Berikut ini adalah penjelasan tentang pesan yang menohok yang disampaikan oleh Presiden Jokowi kepada Farel Prayoga yang seorang penyanyi cilik viral.
Publik dibuat heboh dengan kehadiran seorang penyanyi cilik asal banyuwangi pada saat upacara peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77 yang dilaksanakan di Istana Merdeka Jakarta.
Dia adalah Farel Prayoga, salah satu penyanyi cilik yang sempat viral di Youtube dan suaranya saat ia menyanyikan lagu Ojo Dibandingke viral dan digunakan oleh banyak orang di aplikasi tiktok.
Farel Prayoga juga menyanyikan lagu tersebut di hadapan Presiden Jokowi saat upacara tanggal 17 Agustus kemarin, sontak membuat seluruh tamu undangan berjoget bersama larut dalam lagu yang dinyanyikan oleh Farel Prayoga.
Baca Juga: Profil Farel Prayoga, Penyanyi Cilik yang Bikin Jokowi dan Satu Istana Negara Ambyar Bareng
Dikutip dari sonora.id, Farel Prayoga merupakan penyanyi cilik yang masih berusia 12 tahun. Ia lahir pada 8 Agustus 2010 dan anak ketiga dari empat bersaudara.
Farela lahir di Banyuwangi, Jawa Timur yang saat ini masih tercatat sebagai siswa sekolah dasar kelas 6 di SD Kepundungan 2 Banyuwangi.
Farel Prayoga sebelumnya dikenal sebagai pengamen jalanan yang kerap ditemui di sekitaran kota Banyuwangi Jawa Timur.
Saat bergabung di manajemen Wandra, bakat anak yang kerap disapa dengan sebutan farel ini semakin terasa, dan akhirnya farel bergabung dengan label Aneka Safari Record.
Karier farel prayoga pun meroket drastis setelah ia berhasil viral dengan mengcover beberapa lagu seperti seperti Joko Tingkir dan Satru. Serta Lagu 'Ojo Dibandingke' yang menghantarkan Farel sampai ke posisi saat ini.