Find Us On Social Media :
Ilustrasi Minuman yang Bikin Ingatan Tajam dan Tetap Kreatif hingga Lansia (Freepik.com)

Ingatan Tajam dan Tetap Kreatif hingga Lansia, karena Rajin Minum Ini

Prameswari Sasmita - Senin, 22 Agustus 2022 | 18:00 WIB

Sonora.ID - Tak bisa dipungkiri bahwa ada banyak perubahan yang akan terjadi ketika seseorang memasuki fase baru dalam kehidupan, termasuk salah satunya adalah fase lanjut usia alias lansia.

Ada banyak perubahan yang pastinya akan dirasakan, misalnya perubahan secara kualitas tubuh, fungsi tubuh, hingga perubahan dalam berpikir, tak heran jika beberapa orang yang sudah masuk dalam kategori lansia mengurangi kegiatannya.

Meski demikian, ternyata kamu tetap bisa punya ingatan tajam dan tetap memiliki pemikiran yang kreatif ketika lanjut usia, hanya dengan rajin minum 3 minuman ini.

Mengapa bisa demikian?

Pasalnya, beberapa minuman tersebut mengandung nootropik, antioksidan, dan probiotik yang bisa meningkatkan fungsi otak sehingga masa-masa lanjut usia Anda akan terasa lebih menyenangkan.

Berikut ini adalah 3 minuman yang bikin ingatan tajam dan pikiran kreatif meski sudah lansia.

Teh hijau

Dilansir dari Health Line, teh hijau menjadi salah satu minuman yang baik untuk meningkatkan atau memaksimalkan fungsi otak, pasalnya di dalamnya mengandung nootropik yang menjanjikan, salah satunya adalah L-theanine.

L-theanine yang bertemu dengan kandungan kafein di dalam teh hijau bisa meningkatkan fokus, sehingga ketajaman dalam berpikir pun akan bertambah.

Baca Juga: Umur Panjang tapi Susah Dengar? Makan 3 Buah Ini Jelang Lansia