Find Us On Social Media :
Ilustrasi Ciri-ciri Pubertas Anak Laki-laki (Freepik.com)

9 Ciri-ciri Pubertas Anak Laki-laki, Orang Tua Perlu Sadari!

Prameswari Sasmita - Kamis, 25 Agustus 2022 | 18:00 WIB

Sonora.ID - Fase remaja adalah fase dalam hidup yang di dalamnya terdapat segudang perubahan baik secara fisik maupun mental, sehingga tak sedikit anak remaja yang menunjukkan perilaku yang berbeda pada fase ini.

Remaja ditandai dengan fase yang disebut pubertas.

Dikutip dari National Health Service atau NHS, pubertas adalah saat tubuh anak mulai berkembang dan mengalami perubahan dari anak-anak menuju dewasa.

Memang betul bahwa tanda yang lebih jelas dialami oleh remaja perempuan, tetapi bukan berarti laki-laki tidak mengalami pubertas dan tidak memerlukan perhatian khusus dari orang tua.

Berikut ini adalah 9 ciri-ciri pubertas anak laki-laki, orang tua perlu sadari.

1. Perubahan suara

Tanda yang paling jelas yang biasanya langsung disadari adalah perubahan suara. Remaja laki-laki ketika pubertas nada suaranya akan terdengar lebih rendah. Hal ini kerap dianggap memalukan bagi anak laki-laki.

2. Bentuk tubuh

Ketika dalam fase pubertas, anak laki-laki akan mengalami pertumbuhan yang sangat cepat, pertumbuhan tinggi badan biasanya terjadi pada usia 13 tahun, bahu akan melebar, dan otot akan semakin terbentuk.

Baca Juga: Suami Beri Tahu Istri! Ini Cara Alami Cerahkan Puting Payudara Seperti Waktu Muda