Palembang, Sonora.ID – Lukisan merupakan salah satu dekorasi yang bisa menambah keindahan interior di dalam rumah.
Tak heran banyak orang yang berlomba-lomba memajang lukisan di setiap ruangan rumahnya agar terlihat menarik dan indah.
Tapi tahukah Anda, selain memperindah interior di rumah, keberadaan lukisan ternyata bisa mendatangkan keberuntungan.
Dilansir dari Kompas.com, ada feng shui yang perlu dipertimbangkan untuk lukisan di rumah.
Hal ini dituturkan dalam buku Feng Shui dan Interior Rumah Tinggal (2014), karya Mas Dian dan Ivon Xue yang diterbitkan Elex Media Komputindo, Selasa (16/8/2022).
Dalam bukunya, Mas Dian memaparkan sejumlah jenis gambar lukisan yang dapat dihadirkan di rumah karena memberi keuntungan bagi penghuninya:
Hewan
Untuk hewan, ada beberapa jenis gambar lukisan yang boleh dihadirkan di dalam rumah, salah satunya bangau.
“Bangau sebagai lambang umur panjang adalah obyek yang paling disukai untuk dipasang di ruang keluarga,” terang Mas Dian.