Find Us On Social Media :
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (FEB UI) mencanangkan Zona Integritas (Dok.FEB UI)

Dies Natalis ke-72, FEB UI Canangkan Zona Integritas Birokrasi Bersih dan Bebas Korupsi

Theresia Olivia Itran - Selasa, 20 September 2022 | 09:00 WIB

Sonora.ID – Memperingati Dies Natalis yang ke-72, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (FEB UI) mencanangkan Zona Integritas sebagai bentuk komitmen mewujudkan birokrasi bersih dan bebas korupsi.

Dekan FEB UI, Teguh Dartanto mengatakan, di usia FEB UI yang menginjak tujuh dekade lebih, Zona Integritas menjadi kebutuhan untuk  menjaga nilai-nilai moral sehingga terjauh dari perilaku koruptif.

“Tugas FEB UI adalah meneruskan legacy serta mencetak pemimpin masa depan yang agile dan dinamis yang mampu beradaptasi dengan perubahan zaman.  Pemimpin masa depan wajib menjunjung tinggi nilai-nilai moral dan menjauhi perilaku koruptif,” ujar Teguh.

Baca Juga: Lirik Lagu ‘It’s Only Love, Nobody Dies’ - Sofia Carson, dengan Terjemahan

Seperti diketahui, Zona Integritas (ZI) adalah predikat yang diberikan kepada instansi pemerintah yang pimpinan dan jajarannya mempunyai komitmen untuk mewujudkan Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), melalui reformasi birokrasi, khususnya dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan publik.

“Sebagai komitmen tersebut, kami mulai tahun depan akan terbuka dan membuka diri dan akan menyampaikan informasi terkait keuangan fakultas dan open performance,” ungkapnya.

Pencanangan Zona Integritas tersebut didasarkan pada Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenpanRB) Nomor 10 Tahun 2019, sebagai perubahan dari Permenpan RB Nomor 52 tahun 2014, tentang Pedoman Pembangunan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM.

“Dalam proses mewujudkan Zona Integritas kami  melakukan berbagai inovasi, sehingga FEB UI semakin bergerak ke arah perubahan yang lebih baik menuju tercapainya Zona Integritas,” kata Teguh.

Baca Juga: Dies Natalis ke-7 Universitas Katolik Musi Charitas (UKMC)

Wujudkan Perubahan yang Lebih Baik

Tema besar yang diusung pada Dies Natalis ke-72 tahun ini adalah Living A Legacy: Nurturing Inclusive, Relevant and Reputable Leaders.

Menurut Teguh, tema ini terwujud dari mimpi dan komitmen FEB UI untuk melakukan perubahan ke arah yang lebih baik.

"Inclusive berari FEB UI mencetak pemimpin yang memahami, menghargai dan mensinergikan keberagaman. Relevant berarti FEB UI mencetak pemimpin yang adaptif, inovatif dan dinamis dalam menyelesaikan berbagai permasalahan yang ada. Reputable berarti FEB UI mencetak pemimpin yang memiliki integritas, kredibilitas dan profesionalitas," jelas Teguh.

Baca Juga: Terima Penghargaan, Sri Mulyani Sampaikan Orasi Ilmiah dalam Dies Natalis ke-46 UNS