Find Us On Social Media :
Resah dengan Tikus di Rumah? Usir dengan 5 Tanaman Ini Mulai Sekarang! (Kompas.com)

Resah dengan Tikus di Rumah? Usir dengan 5 Tanaman Ini Mulai Sekarang!

Ronaldo Harland - Kamis, 22 September 2022 | 12:30 WIB

Sonora.ID - Tikus adalah satu binatang yang mengganggu di Rumah karena tikus tidak hanya memakan apa saja yang ditemukannya, tapi juga bisa menyebabkan berbagai penyakit.

Dalam menangani dan membasmi tikus, banyak alternatif dan juga cara yang bisa dipilih, seperti menggunakan racun tikus ataupun lem tikus.

Namun, cara seperti ini juga bisa menyebabkan berbagai risiko bagi manusia dan hewan peliharaan yang ada di rumah.

Baca Juga: Ramalan Shio Hari Ini, Kamis 22 September 2022: Macan Plis Jangan Halu

Tapi, sebaliknya dengan penggunaan cara alami bisa juga digunakan untuk membasmi tikus yang ada di rumah, seperti menempatkan tanaman yang bisa mengusir tikus.

Ada beberapa tanaman yang mampu bekerja secara efektif sebagai pengusir tikus.

Berikut tanaman atau tumbuhan yang bisa membuat tikus-tikus akan menghindari rumah dan halaman rumahmu:

1. Peppermint

Tanaman ini memiliki aroma yang sedap bagi manusia, tetapi, tidak untuk tikus.

Dikutip dari Hunker, peppermint merupakan tumbuhan yang ditakuti oleh tikus, serta hewan pengerat lainnya. Di mana aroma daun peppermint tidak disukai oleh tikus.