Find Us On Social Media :
Kebakaran di Perumahan Griya Asri, di Kelurahan Plumbungan, Kecamatan Karangmalang, Kabupaten Sragen (Dok. Tribun Solo)

Kebakaran di Perum Griya Asri Sragen, Diduga Akibat Tungku Api Belum Dimatikan

Yasinta Damayanti - Kamis, 29 September 2022 | 16:10 WIB

 

Sragen, Sonora.ID - Warga Perumahan Griya Asri, di Kelurahan Plumbungan, Kecamatan Karangmalang, Kabupaten Sragen dibuat gempar.

Bagaimana tidak, api yang melumat rumah Paimin Purnomo (67) pada Rabu (28/9/2022), diketahui daerah perumahan itu cukup padat sehingga membuat warga khawatir api merembet ke mana-mana. 

Kepala Bidang Pemadam Kebakaran, Satpol PP-Damkar Sragen, Tommy Isharyanto mengatakan awalnya api muncul saat Kamsiah (67) tengah memasak di dapur menggunakan tungku. 

Setelah selesai memasak, dirinya merasa sudah mematikan api dari tungku tersebut. Kemudian, penghuni rumah melanjutkan kegiatan lainnya dan rumah dalam kondisi kosong. 

Baca Juga: Persiapan Siswa SMPN 13 Surakarta Jelang Lomba Pengembangan Bahasa Jawa

"Rumah tersebut hanya digunakan untuk memasak, dan kemudian penghuni rumah melanjutkan kegiatan lainnya dan rumah dalam kondisi kosong," jelasnya.

Tommy juga mengatakan sekitar pukul 16.30 WIB, muncul kepulan asap dan api sudah membumbung tinggi yang berasal dari rumah Paimin. 

Kejadian tersebut membuat warga sekitar ikut panik dan takut api merembet ke rumah sekitarnya.

Namun, tak lama kemudian, seorang warga menghubungi pemadam kebakaran Kabupaten Sragen untuk membantu proses pemadaman api. 

Akibat kejadian tersebut, bagian rumah seluas 6x6 meter persegi beserta perabotan dapur terbakar.

"Sekitar pukul 16.30 WIB, nampak kepulan asap dan api sudah membumbung di rumah tersebut, membuat warga sekitar ikut panik, dan takut akan merembet ke rumah sebelah," jelasnya.

Dirinya juga menjelaskan bagian yang terbakar pada bagian untuk memasak di dalam rumah, dapurdan samping rumah.

"Bagian yang terbakar ialah yang digunakan untuk memasak, selain itu juga membakar tumpukan kayu untuk memasak yang berada di dalam rumah, dapur dan samping rumah," jelasnya.

Baca Juga: Potret Gibran Rakabuming Foto bareng Rocky Gerung, Salah Satu Idolanya

Dari kejadian tersebut, beruntungnya rumah dalam kondisi kosong tidak ada korban jiwa dari peristiwa ini, termasuk dua orang bocah.

Dirinya mengatakan api tersebut diduga berasal dari bara pembakaran tungku kayu tidak mati sempurna.

"Karena itulah mengakibatkan api menyala kembali dan merembet ke tumpukan kayu yang berada di dekat tungku tersebut," jelasnya.