Find Us On Social Media :
Illustrasi Jamur Paling mematikan (Pexels)

5 Jamur Beracun yang Paling Berbahaya dan Mematikan di Dunia

Alifia Astika - Rabu, 5 Oktober 2022 | 21:35 WIB

Sonora.ID - Berikut ulasan selengkapnya mengenai "7 Jamur Beracun yang Paling Berbahaya dan Mematikan di Dunia". 

Tahukah Anda bahwa didunia ini ada banyak hal yang cukup mematikan dan juga beracun. Salah satunya adalah jamur.

Ada berbagai macam jenis Jamur yang hidup diseluruh dunia. Beberapa bisa dimakan namun selebihnya mematikan dan cukup beracun.

Jamur atau cendawan adalah organisme yang termasuk ke dalam kingdom Fungi dan tidak mempunyai klorofil sehingga bersifat heterotrof.

Jamur ada yang uniseluler dan multiseluler. Tubuhnya terdiri dari benang-benang yang disebut hifa. Hifa dapat membentuk anyaman bercabang-cabang yang disebut miselium.

Dilansir dari Encyclopedia Britannica via Kompas.com, berikut adalah 7 jamur paling beracun di dunia:

1. Jamur Topi Kematian

Jamur topi kematian (Amanita phalloides) mungkin yang paling mematikan dari semua jamur.

Dalam 6 sampai 12 jam setelah konsumsi, seseorang dapat mengalami nyeri perut hebat, muntah, dan diare berdarah.

Efek yang ditimbulkan jika mengkonsumsi jamur topi kematian adalah gejala parah yang melibatkan hati, ginjal, dan sistem saraf pusat dapat segera terjadi.