Find Us On Social Media :
Ilustrasi Cara Mengembalikan Foto yang Terhapus di HP Android (Pexels)

7 Cara Mengembalikan Foto yang Terhapus di HP Android, Jangan Panik!

Debbyani Nurinda - Sabtu, 8 Oktober 2022 | 21:40 WIB

Sonora.ID – Foto penting di gallery HP kamu nggak sengaja terhapus secara permanen?

Nggak perlu panik, ada banyak cara mengembalikan foto yang terhapus di HP Android, kok.

Gallery HP yang sudah penuh tentu tidak bisa lagi menyimpan foto-foto terbaru yang kamu ambil.

Makanya, untuk mengantisipasinya, beberapa foto yang memang sudah tidak diinginkan harus segera dihapus dari gallery.

Tapi masalah yang sering terjadi saat membersihkan gallery HP adalah, biasanya foto yang penting malah ikut tak sengaja terhapus.

Baca Juga: Cara Cek dan Tukar Poin Telkomsel, Bisa Jadi Pulsa atau Kuota Internet

Nah, kalau sudah begini harus bagaimana? Yuk, simak 7 cara mengembalikan foto yang terhapus di HP Android seperti yang sudah dirangkum Sonora.id berikut ini.

Buka Folder Trash (Sampah) di Android

Pertama-tama, hal yang perlu kamu lakukan yaitu memeriksa folder trash (Sampah).

Saat hapus foto di galeri hp, biasanya foto akan tersimpan dalam folder trash selama 30 hari. Berikut cara akses folder trash:

Buka Galeri foto di Hp kamu, lalu klik tiga garis vertikal yang ada di bagian sudut kanan bawah