Find Us On Social Media :
(ilustrasi) Contoh Paragraf Argumentasi Singkat (PIxabay)

10 Contoh Paragraf Argumentasi Singkat Berbagai Tema Lengkap!

Syahidah Izzata Sabiila - Selasa, 11 Oktober 2022 | 09:15 WIB

Sonora.ID - Berikut ini adalah kumpulan contoh paragraf argumentasi singkat berbagai tema yang bisa membantu memahami materi lebih mudah. Semoga bermanfaat.

Paragraf argumentasi merupakan salah satu materi dalam Bahasa Indonesia yang perlu dipahami dengan baik.

Mengutip buku Bahasa Indonesia di Perguruan Tinggi Berbasis Pembelajaran oleh Aninditya Sri Nugraheni (2019), paragraf argumentasi merupakan jenis karangan yang berisi gagasan lengkap dengan bukti dan alasan serta dijalin dengan proses penalaran yang kritis dan logis.

Argumentasi dibuat untuk memengaruhi atau meyakinkan pembaca untuk menyatakan persetujuan.

Untuk memudahkan memahami materi satu ini, berikut beberapa contoh paragraf argumentasi singkat dengan berbagai tema yang bisa dipelajari.

Baca Juga: 6 Contoh Teks Prosedur Protokol Singkat, Lengkap dengan Pengertiannya

1. Contoh Paragraf Argumentasi Singkat Tema Pariwisata

Pantai Parangtritis memiliki keindahan eksotis yang membuat wisatawan ramai berkunjung, tetapi juga sebagian masyarakat Indonesia masih menganggap Pantai Parangtritis mempunyai nuansa mistis.

Banyaknya korban tenggelam di Pantai Parangtritis dianggap sebagai permintaan Ratu Pantai Selatan sebagai tumbal. Padahal, ada penjelasan ilmiah di balik musibah tersebut.

Para praktisi ilmu kebumian menegaskan bahwa penyebab utama hilangnya sejumlah wisatawan di Pantai Parangtritis adalah akibat terseret rip current. Dengan kecepatan mencapai 80 kilometer per jam, arus balik tidak hanya kuat, tetapi juga mematikan. Jadi, banyaknya korban tenggelam tidak ada kaitannya sama sekali dengan anggapan para masyarakat.