Find Us On Social Media :
Ilustrasi Puisi Rakyat beserta Pengertian dan Ciri-ciri (Freepik.com)

11 Contoh Puisi Rakyat beserta Pengertian dan Ciri-cirinya, Lengkap!

Prameswari Sasmita - Rabu, 12 Oktober 2022 | 07:15 WIB

Sonora.ID - Indonesia kaya akan peninggalan-peninggalannya yang luar biasa dan berbagai bentuk, tak hanya peninggalan budaya dan tradisi tetapi juga peninggalan karya-karya tulis yang hingga saat ini masih terus dilestarikan.

Termasuk salah satunya adalah puisi rakyat.

Seperti yang dikutip dari buku Bahasa Indonesia Modul 7 Puisi Rakyat yang diunggah di laman resmi Kemdikbud, puisi rakyat adalah warisan bangsa yang berupa puisi, syair, pantun, dan gurindam yang di dalamnya terdapat pesan moral, agama, dan budi pekerti.

Puisi rakyat biasanya terdiri atas beberapa deret kalimat atau mantra, lemah tekanan suara, atau hanya berdasarkan irama.

Ciri- ciri puisi rakyat adalah:

  1. Nama pengarang tidak diketahui
  2. Disebut juga sastra lisan karena penyampaiannya dari mulut ke mulut
  3. Memiliki aturan jumlah baris per bait dan jumlah kata per baris
  4. Terdapat rima atau pengulangan bunyi

Baca Juga: 7 Contoh Puisi Bebas Berbagai Tema, Lengkap dengan Arti Puisi Bebas

Agar lebih jelasnya, berikut ini adalah 11 contoh puisi rakyat.

1. Gurindam

Barang siapa bekerja keras

Maka hasilnya akan selaras

2. Gurindam

Tak ada waktu berputus asa

Yakinlah hasilnya tak sia-sia

3. Pantun

Air surut memungut bayam 

Sayur diisi ke dalam kantung 

Jangan diikuti tabiat ayam 

Bertelur sebiji riuh sekampung

4. Gurindam

Jika hendak mengenal orang mulia,