Find Us On Social Media :
Ilustrasi cara menghilangkan iklan di HP Android. (Pexels/Tim Samuel)

4 Cara Menghilangkan Iklan di HP Android, Ternyata Gampang dan Simpel!

Nisa Hayyu Rahmia - Jumat, 4 November 2022 | 15:25 WIB

Sonora.ID - Iklan pop-up yang tiba-tiba bermunculan tentu bisa membuat siapa saja kesal. Oleh karenanya, kamu harus mengetahui cara menghilangkan iklan di HP Android.

Siapapun bisa setuju kalau iklan pop-up yang muncul di layar bisa mengganggu aktivitas dan penggunaan ponsel. 

Bahkan terkadang, kita tak sengaja mengeklik iklan dan akhirnya menuju laman yang sebenarnya tidak ingin dikunjungi

Baca Juga: Cara Cek Penerima BSU Tahap 7, Pakai Aplikasi Pospay Lalu Dapat QRCode

Nah, agar hal ini berhenti dan tak terjadi secara berulang, simak cara menghilangkan iklan di HP Android berikut ini dirangkum dari Google Support dan Alphr.

1. Lindungi Perangkat dari Aplikasi Bermasalah

Cara ini dilakukan dengan mengaktifkan Play Protect, berikut langkah-langkahnya.

  1. Buka aplikasi Google Play Store.
  2. Di kanan atas, ketuk ikon profil. Ketuk Play Protect kemudian ketuk Setelan.
  3. Aktifkan Pindai aplikasi dengan Play Protect.
  4. Kembali ke Home Google Play Store.
  5. Ketuk Menu lalu pilih Play Protect.
  6. Aktifkan Pindai perangkat untuk mengetahui ancaman keamanan dari aplikasi.

2. Hapus Aplikasi Bermasalah

Menghapus aplikasi bermasalah guna menghilangkan iklan di HP harus dilakukan dengan cara mematikan ponsel terlebih dahulu.

  1. Tekan dan tahan tombol daya (power) hingga ponsel mati.
  2. Kembali tekan dan tahan tombol daya untuk mengaktifkan perangkat.
  3. Ketika logo ponsel sudah menampakkan logo, tekan dan tahan tombol volume bawah (volume down).
  4. Perangkat akan otomatis masuk dalam safe mode atau mode aman. Jika berhasil, akan terlihat tulisan "Safe Search" atau "Mode Aman" di bagian bawah layar.
  5. Hapus aplikasi yang baru-baru ini di-download satu per satu.
  6. Setiap kali selesai menghapus aplikasi, nyalakan ulang perangkat seperti biasa. Lihat apakah menghapus aplikasi tersebut menyelesaikan masalah.
  7. Setelah menghapus aplikasi yang menyebabkan masalah, kamu bisa menambahkan kembali aplikasi lain yang telah dihapus

3. Atur Lewat Pengaturan